Raih Juara Di Olimpiade Bahasa Arab (OBA) Kota Banjarmasin, 2 Delegasi MAN 1  Banjarmasin Melaju Ke Tingkat Provinsi

Banjarmasin (MAN 1 Banjarmasin) – Dua orang peserta didik MAN 1 Banjarmasin raih juara 1 dan juara 3 pada Olimpiade Bahasa Arab (OBA) dan wakili Kota Banjarmasin ke tingkat Provinsi, Sabtu (20/08/2022).

Tahap seleksi Olimpiade Bahasa Arab (OBA) ke- 5 tingkat Kabupaten/Kota seluruh Indonesia telah dilaksanakan dengan lancar secara daring pada Sabtu (06/08/2022). MAN 1 Banjarmasin mengirimkan tiga orang delegasi untuk bersaing di OBA ini diantaranya yaitu : M. Fakhri Fauzan kelas XI Agama 1, Gladys Adieba kelas XI Agama 1, dan Rinad kelas XI IPA 2. Delegasi MAN 1 Banjarmasin ini dibimbing oleh guru Bahasa Arab MAN 1 Banjarmasin yakni Ibu Rusdiah,
S.Ag., M.Pd.I.

Berdasarkan hasil tahap seleksi Olimpiade Bahasa Arab (OBA) ke-5 tingkat Kota Banjarmasin yang telah diterbitkan menyatakan bahwa terdapat dua orang delegasi MAN 1 Banjarmasin yang meraih juara yakni: Juara 1 diraih oleh Rinad kelas XI IPA 2 dan Juara 3 diraih oleh Gladys Adieba kelas XI Agama 1. Dua delegasi MAN 1 Banjarmasin ini akan mewakili Kota Banjarmasin untuk bersaing di tingkat Provinsi Kalimantan Selatan pada Olimpiade Bahasa Arab (OBA) ke-5 tahun 2022. Pelaksanaan OBA, Pengumuman dan Pertemuan Guru Bahasa Arab Tingkat Provinsi akan digelar pada 3 September 2022.

Rusdiah, S.Ag., M.Pd.I. selaku guru pembimbing delegasi MAN 1 Banjarmasin menuturkan bahwa beliau merasa bersyukur atas pencapaian dua orang siswi MAN 1 Banjarmasin yang meraih juara dan mewakili Kota Banjarmasin ke tingkat provinsi dalam Olimpiade Bahasa Arab (OBA).

“Kita semua bersyukur dan bangga terhadap pencapaian siswi-siswi kami yang meraih juara dan lolos ke tingkat Provinsi, semoga siswi-siswi kami dapat meraih juara Kembali di tingkat Provinsi hingga ke tingkat Nasional” ucap Rusdiah.

Reporter : Rema

Foto : Rema