
Banjarmasin (MAN 1 Kota Banjarmasin) – MAN 1 Kota Banjarmasin menyambut kedatangan 16 mahasiswa Program Pengalaman Lapangan (PPL) 2 dari Fakultas Tarbiyah UIN Antasari Banjarmasin, Senin, 22 Juli 2024. Mahasiswa-mahasiswa tersebut berasal dari berbagai jurusan, yaitu Pendidikan Agama Islam (PAI), Tadris Bahasa Arab, Tadris Bahasa Inggris, Tadris Matematika, Bimbingan dan Konseling, serta Manajemen Pendidikan Islam.
Acara penyambutan ini dihadiri oleh para guru pamong dan staf MAN 1 Kota Banjarmasin yang antusias menerima kehadiran para mahasiswa. Dalam sambutannya, Bapak Gusti Nuardi, S.Pd., MA, selaku guru koordinator PPL 2 sekaligus Wakil Kepala Madrasah bidang kurikulum, menyampaikan harapannya terhadap para mahasiswa PPL.
“Kami berharap kehadiran mahasiswa PPL di MAN 1 Kota Banjarmasin dapat memberikan kontribusi positif baik bagi siswa-siswa kami maupun bagi perkembangan kompetensi para mahasiswa itu sendiri,” ujar Bapak Gusti Nuardi.
Sebelumnya, pada hari Rabu, 17 Juli 2024, MAN 1 Kota Banjarmasin juga telah menerima mahasiswa praktik dari program S1 Perpustakaan yang berjumlah 3 orang. Kehadiran mereka diharapkan dapat membantu dalam pengelolaan perpustakaan madrasah dan meningkatkan minat baca siswa.
Dengan adanya program PPL ini, diharapkan para mahasiswa dapat mengaplikasikan ilmu yang telah mereka pelajari di bangku kuliah dan mendapatkan pengalaman praktis yang berharga dalam dunia pendidikan. Selain itu, kerjasama antara UIN Antasari Banjarmasin dan MAN 1 Kota Banjarmasin diharapkan dapat terus terjalin dan semakin erat dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan.
Sumber : Rilis Berita di Web Kemenag Kota Banjarmasin (Kamis, 25 Juli 2024)